Objek wisata
pantai Teluk Kiluan, di Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung dibanjiri
turis terutama dari luar daerah Lampung menjelang Idul Adha 1434 H/2013
M.
Sejumlah warga yang rumahnya dilalui jalan menuju objek wisata itu,
di Kampungbaru, Kecamatan Marga Punduh, Kabupaten Pesawaran, Provinsi
Lampung, Minggu, mengatakan, sepanjang Jumat hingga Minggu, banyak
kendaraan baik roda dua maupun roda empat yang menuju Kiluan.
"Bahkan pada hari Sabtu ada puluhan orang yang mengendarai motor
besar (Moge) asal Jakarta yang menuju Teluk Kiluan," kata warga
Kampungbaru, Ayu (45).
Menurut pedagang makanan itu, belasan turis nasional asal Jakarta
yang mengendarai motor besar itu sempat istirahat beberapa puluh menit
di rumahnya untuk makan, minum, dan beribadah.
"Ada yang istirahat sambil makan, ada juga yang ke kamar kecil, dan ada pula yang istirahat salat," katanya.
Rombongan pengemudi motor besar asal Jakarta dan umumnya mereka
berboncengan itu ada yang dari kalangan masyarakat biasa, ada juga
artis, ada pula presenter stasiun televisi nasional.
"Yang mampir kemarin ada yang wajahnya sering mengisi acara di televisi Jakarta," kata Ayu lagi.
Objek wisata Teluk Kiluan terletak di Desa (Pekon) Kiluan Negeri,
Kecamatan Kelumbayan, Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung, selain
menyedot wisatawan lokal dan nasional juga asing.
Objek wisata ini terkenal sebagai tempat migrasi lumba-lumba jenis mulut botol.
Hampir tiap hari pengunjung bisa menikmati atraksi lumba-lumba jenis
mulut botol ini berseliweran di sekitar Teluk Kiluan, dan biasanya
jumlahnya secara bergerombol dan lumayan banyak setiap kali muncul.
Lokasinya di ujung Selatan Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung, sekitar 70 Km dari pusat Kota Bandarlampung.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar